Penjelasan: bola besar bintang ini lebih besar dari Matahari. Jauh sebelum manusia berevolusi, sebelum dinosaurus berkeliaran, dan bahkan sebelum Bumi kita ada, "gumpalan kuno bintang" ini memadat dan mengorbit "Galaksi Bima Sakti muda".
Dari 200 atau lebih gugus bintag yang bertahan hidup sampai hari ini, Omega Centauri adalah yang terbesar, mengandung lebih dari sepuluh juta bintang. Omega Centauri juga termasuk gugus bintang terang, pada sudut visual magnitude paling jelas 3,9 itu terlihat dalam pengamatan dari daerah selatan dengan mata telanjang.
Terkategorikan sebagai NGC 5139, Omega Centauri berjarak sekitar 18.000 tahun cahaya dan berdiameter 150 tahun cahaya. Tidak seperti banyak gugus lainnya, bintang-bintang di Omega Centauri menunjukkan beberapa usia yang berbeda dan memiliki tanda kelimpahan kimia, yang menunjukkan bahwa globular gugus bintang ini memiliki sejarah yang kompleks di atas usia 12 miliar tahun nya.
0 komentar:
Posting Komentar